Perbandingan Xiaomi Redmi 7A vs Xiaomi Redmi 7 – Spesifikasi memang sangat penting diketahui banyak orang ketika ingin membeli smartphone terbaru. Hal pertama yang wajib ditanyakan kepada penjual ponsel yaitu Spesifikasi, harga dan juga ketangguhan ponsel tersebut. Seperti halnya pada smartphone Xiaomi ini yang sudah ada di Indonesia bergaransi resmi distributor dan ada juga yang masih BM atau tanpa pajak.
Saat ini akan menjelaskan tentang perbandingan smartphone Xiaomi Redmi 7A vs Xiaomi Redmi 7, manakah yang akan unggul dari kedua smartphone tersebut? perlu anda ketahui bahwa smartphone Xiaomi Redmi 7A hanya rilis di India dan China, sedangkan Xiaomi Redmi 7 secara global termasuk Indonesia. Lantas apa perbedaan spesifikasi Xiaomi Redmi 7A vs Xiaomi Redmi 7? Simak ulasan dibawah ini.
Isi Artikel
Perbandingan Spesifikasi Xiaomi Redmi 7A Vs Xiaomi Redmi 7
Dimensi pada smartphone Xiaomi Redmi 7A lebih kecil dengan ukuran 146.3 x 70.4 x 9.6 mm serta bobot 165 gram. Selain itu didukung dengan Dual SIM berukuran Nano-SIM serta keungulan terdapat dukungan Splash resistant. Sedangkan smartphone Xiaomi Redmi 7 lebih besar dengan dimensi 158.7 x 75.6 x 8.5 mm dan bobot 180 gram. Dalam ponsel ini juga dilengkapi dengan Splash resistant dan Dual SIM yang berukuran Nano-SIM.
Baca Juga : Spesifikasi Lenovo Z6 Pro 5G, Harga Terjangkau dan Kelebihan Empat Kamera
Smartphone Xiaomi Redmi 7A memiliki ukuran layar yang cukup standar dengan 5.45 inchi serta rasio 18:9 yang masih terdapat bezel tipis. Pada smartphone Xiaomi Redmi 7 cukup lebih besar dengan 6.26 inchi serta terdapat rasio 19:9 yang hampir tanpa adanya bezel, selain itu dalam ponsel ini juga dilengkapi dengan pelindung layar Corning Gorilla Glass 5.
Paltform Xiaomi Redmi 7A Vs Xiaomi Redmi 7
Keunggulan masih diterapkan dalam smartphone Xiaomi Redmi 7, dimana terdapat prosesor dengan kecepatan Octa Core 4×1.8GHz Kryoo 250 Gold & 4×1.8GHz Kryo 250 Silver. Sedangkan untuk smartphone Xiaomi Redmi 7A masih didukung dengan Octa Core 2×2.0GHz Cortex A53 & 6×1.45GHz Cortex A53.
Pada sistem operasi Xiaomi Redmi 7A vs Xiaomi Redmi 7 memiliki kesamaan dengan dukungan Android v9.0 Pie. Namun chipset ponsel Xiaomi Redmi 7A terdapat dukungan Snapdragon 439 dan pada smartphone Xiaomi Redmi 7 lebih unggul dengan chipset Snapdragon 632.
Spesifikasi | Xiaomi Redmi 7A | Xiaomi Redmi 7 |
Jaringan | 2G/3G/4G LTE | 2G/3G/4G LTE |
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 5.45 inches, 76.7 cm2 (~74.4% screen-to-body ratio), 720 x 1440 pixels, 18:9 ratio (~295 ppi density) | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 6.26 inches, 97.8 cm2 (~81.5% screen-to-body ratio), 720 x 1520 pixels, 19:9 ratio (~269 ppi density), Corning Gorilla Glass 5 |
Chipset | Qualcomm SDM439 Snapdragon 439 (12 nm) | Qualcomm SDM632 Snapdragon 632 (14 nm) |
CPU | Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A53 & 6×1.45 GHz Cortex A53) | Octa-core (4×1.8 GHz Kryo 250 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 250 Silver) |
GPU | Adreno 505 | Adreno 506 |
OS | Android 9.0 (Pie); MIUI 9 | Android 9.0 (Pie); MIUI 9 |
Kamera belakang | 13 MP, f/2.2, 1.12µm, PDAF – China atau 12 MP, f/2.2, 1/2.9″, 1.25µm, PDAF – India, LED flash, HDR, 1080p@30fps | 12 MP, f/2.2, 1.25µm, PDAF+2 MP, depth sensor, LED flash, HDR, panorama, 1080p@30/60fps |
Kamera depan | 5 MP, f/2.2, 1.12µm, HDR, 1080p@30fps | 8 MP, f/2.0, 1.12µm, HDR, 1080p@30fps |
RAM | microSD, up to 256 GB (dedicated slot), 32 GB, 2/3 RAM or 16 GB, 2 GB RAM | microSD, up to 1 TB (dedicated slot), 64 GB, 4 GB RAM (China only) or 32/64 GB, 3 GB RAM or 16 GB, 2 GB RAM |
Baterai | Non-removable Li-Po 4000 mAh battery, Fast battery charging 10W – China only | Non-removable Li-Po 4000 mAh battery, Fast battery charging 10W |
Sensor | Accelerometer, proximity, compass | Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity, compass |
Lainnya | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 4.2, A2DP, LE, A-GPS, GLONASS, BDS, FM Radio, built-in antenna, microUSB 2.0, Loudspeaker, 3.5mm Jack, Active noise cancellation with dedicated mic | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot, Bluetooth 4.2, A2DP, LE, aptX HD, A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS, Infrared Port, FM radio, microUSB 2.0, USB On-The-Go, Loudspeaker, 3.5mm jack, Active noise cancellation with dedicated mic |
Media penyimpanan ponsel memang sangat wajib diterapkan, karena semua aplikasi, dokumen lainnya harus tersimpan dalam ponsel tersebut. Pada smartphone Xiaomi Redmi 7A memiliki eksternal berkapasitas MicroSD 256GB, internal dua versi yaitu 32GB, 2/3GB RAM atau 16GB,2GB RAM. Pada smartphone Xiaomi Redmi 7 lebih besar dengan dukungan eksternal MicroSD 1TB. Smartphone Xiaomi Redmi 7 memiliki tiga macam internal yaitu 64GB,4GB RAM khusus China atau 32/64GB, 3GB RAM atau 16GB, 2GB RAM secara global.
Kamera Xiaomi Redmi 7A Vs Xiaomi Redmi 7
Dalam smartphone pasti terdapat lensa kamera yang berbeda, Xiaomi Redmi 7A terdapat dua macam yaitu 13MP untuk China dan 12MP untuk India. Masing-masing ponsel terdapat dukungan LED Flash, HDR. Pada kamera depan dilengkapi dengan single lensa terdiri dari 5MP serta fitur HDR dan video 1080p@30fps.
Smartphone Xiaomi Redmi 7 memiliki dua lensa yang terdiri dari 12MP+2MP serta fitur LED Flash, HDR, Panorama. Pada kamera depan atau selfie memiliki resolusi 8MP dan dilengkapi dengan fitur HDR, Video 1080p@30fps yang lebih optimal.
Baca Juga : Spesifikasi Samsung Galaxy Watch Active dengan Harga, Kelebihannya dan Kelemahan
Kapasitas baterai kedua smartphone ini terdapat kesamaan yaitu Non-removable Li-Po 4000 mAh dan dilengkapi dengan fitur fast battery charging 10W. Adapun fitur pendukung lainnya yang cukup spektakuler dimana smartphone Xiaomi Redmi 7 dilengkapi Infrared Port dan keamanan fingerprint, sedangkan dalam smartphone Xiaomi Redmi 7A tidak tersedia dengan hal tersebut.
Harga Xiaomi Redmi 7A Vs Xiaomi Redmi 7
Sayang sekali smartphone Xiaomi Redmi 7A tidak masuk Indonesia dan hanya masuk India serta China. Harga Xiaomi Redmi 7A dibanderol cukup murah sekitar 100 EUR atau setara Rp 2 jutaan saja, sedangkan Xiaomi Redmi 7 dibanderol lebih mahal sedikit dengan 130 EUR atau setara Rp 2-3 jutaan. Bila anda ingin memiliki smartphone dari Xiaomi maka ini akan menjadi refrensi anda dalam membeli ponsel tersebut. Semoga informasi ini bisa bermanfaat untuk anda semua yang ingin memiliki ponsel terbaru 2019.