HP untuk PUBG? kamu suka main game battle royale? bingung memilihnya biar mainnya lancar jaya chicken dinner terus?
Pas banget jika kamu mencari HP yang cocok untuk main PUBG dengan harga terjangkau. Ya memang game PUBG ini cukup berat perlu spesifikasi yang mumpuni untuk bisa bermain dengan kualitas garfis terbaik
Dengan banyaknya brand yang beredar juga membuat semakin bingung memilih mana yang cocok HP untuk PUBG
Yaaa kalau kamu punya dana lebih sih tidak perlu pusing, karena untuk harga 3 jutaan sudah bisa memainkan game PUBG dengan lancar
Disini mulai bingung jika budget 1 sampai 3 jutaan, so buat kamu yang bingung memilih HP untuk PUBG berikut ini HP recomendasi yang bisa kamu pilih
Sebelum memilih, adapun beberapa trik biar kamu bisa mendapat spesifikasi HP yang sekiranya bisa maksimal untuk menjalankan game PUBG dan juga digunakan untuk harian
Isi Artikel
Berikut ini tips memilih HP untuk PUBG
Sebagai HP gaming, kamu perlu memperhatikan beberapa spesifikasi atau kemampuan di HP yang akan kamu putuskan menjadi HP gaming mu
Pertama, bagian sensor-sensor. Ya, ini sih bisa dibilang optional tapi jangan salah. Jika kamu pemain PUBG yang suka menggunakan fitur GYROSCOPE. Dan coba menggunakan HP yang tidak ada atau fitur ini absen tentunya akan beradaptasi lagi dan biasanya akan kesulitan
Tapi jika tanpa sesor ini masih GG mainya, ya bisa diabaikan. Next ke tips selanjutnya
Prosessor dan GPU yang mumpuni
Kedua komponen ini yang tidak kalah penting, sebagai otak semua pekerjaan smartphone yang mampu memberikan kinerja maksimal untuk menjalankan game dan juga urusan grafis
Untuk rekomendasi, gunakan atau pilih dengan smartphone yang memiliki prosessor terbaru. Untuk seri Snapdragon bisa memilih seri 6 keatas, dan untuk Mediatek bisa memilih seri Hellio X20, atau P20 sedangkan untuk Exynos 7870 keatas, untuk Huawei bisa Kirin 665
Baca juga: Cara cek prosesor dan GPU di HP android dan iPhone
Sedangkan untuk GPU nya nanti akan mengikuti seri prosessor yang digunakan diatas, so tidak perlu kawatir lagi soal GPU jika kamu sudah memutuskan mengambil jenis HP dengan chipset atau prosessor diatas
Jenis layar
Dengan prosessor maupun GPU yang bagus jika tidak diimbangi dengan teknologi layar yang digunakan grafisnya juga hasilnya tidak maksimal.
Untuk standart HP saat ini sih sudah bagus semua ya, yang banyak beredar menggunakan PLS TFT dan IPS yang keduanya setara ketajamannya
Jika kamu pengen yang lebih bagus, bisa memilih yang sudah menggunakan jenis AMOLED atau OLED. Tapi kebanyakan jenis ini untuk HP kelas menengah keatas
Ketahanan baterai
Untuk baterai sendiri sih opsional ya, buat kamu yang suka awet.. ya cari yang kapasitas besar jika kamu tidak ada masalah dengan ketahanan baterai bisa mengambil yang kapasitas sedang tapi spesifikasi lainnya lebih bagus
RAM dan internal
Tidak kalah penting juga, pilih HP dengan ram minimal 3Gb jika kmau pengen lebih lancar bermain game PUBG walapuan di ram 2 GB masih bisa tapi tidak ada salahnya untuk mengambil lebih diatasnya dengan harga rentan tidak jauh. Sedangkan internal bisa memilih 32Gb agar lebih lega
Baca juga: Inilah daftra headset terbaik untuk game dan juga dengerin musik
Mengingat saat ini sistem android dan game membutuhkan space yang cukup besar
Dari beberapa komponen diatas, bisa kita simpulkan untuk memilih HP untuk PUBG yang kami rekomendasikan berikut ini
Rekomendasi HP untuk PUBG
Xiaomi Redmi note 7
Redmi Note 7 bisa menjadi pilihan karena HP ini sudah menggunakan chipset snapdragon 660 yang notabene versi baru. Jika sebelumnya ada redmi note 5 dan note 6 menggunakan chipset Snapdragon 636 sudah bisa bermain dengan bagus
Dan sekarang harganya tidak terpaut jauh bisa mengambil yang seri Note 7 sekalian. Tapi jika kamu kesulitan mencari Redmi Note 7, mengambil Note 5 pro atau Note 6 juga masih lancar untuk bermain PUGB
Baca juga: Spesifikasi dan harga lengkap Xiaomi Redmi note 6 pro
Nokia 5.1 plus
HP legend yang bangkit dari keterpurukan. Yup, nokia semakin serius menggarap lini bisnis smartphone yang dulunya sempat berjaya. Kini kembali menghadirkan smartphone dengan spesifikasi tidak tangung-tanggung dan bisa diadu dengan brand lain
Nokia 5.1 plus bisa menjadi pilihan HP untuk PUGB yang memiliki spesifikasi ram 3Gb internal 32Gb untuk varian terendahnya. Untuk lebih detail kamu bisa baca spesifikasi Nokia 5.1 plus
Asus zenfone max Pro M1
Walaupun sudah hadir seri terbaru, asus zenfone max pro M1 bisa menjadi alternatif untuk kamu yang budget nya pas-pasan
Dengan harga 2 jutaan kamu bisa mendapat varian ram 3gb dan internal 32gb sudah menggunakan chipset snapdragon 636 setara dengan Xiami redmi note 5 dan juga note 6
Adapun kelebihan dan kekurang Asus Zenfone Max M1 ini bisa kamu baca disini untuk lebih jelasnya
Baca juga: Daftar HP bagus untuk gaming berat
Bagaimana? kamu sudah tidak bingung lagi kan untuk memilih HP gaming bermain PUBG. Dengan tips diatas kamu bisa menentukan mana yang paling cocok dengan selera kamu. Untuk brand juga bisa kamu pilih sesuka kamu. Bisa dari Samsung, OPPO, VIVO atau lainnya