Skip to content

Harga Oppo RX17 Neo Terjangkau dengan Spesifikasi Smartphone Kamera Selfie Expert

Oppo RX17 Neo

Smartphone merupakan alat bantu untuk komunikasi dimanapun anda berada. Semakin bertambahnya tahun maka semakin canggih pula alat komunikasi yang digunakan. Dulu alat komunikasi yang digunakan masih bisa hanya sebatas SMS dan Telpon, sekarang sudah menggunakan Internet semuanya.

Sebelum masuknya Oppo dan Vivo ke Indonesia, ada Nokia, Samsung, LG, Sony dan Apple yang berhasil meraih penjualan yang cukup tinggi. Namun, sekarang berhubung ada produsen dari china masuk diantaranya Oppo ataupun Vivo maka mereka yang dulu meraih penjualan tinggi, sekarang menjadi menurun malah tidak eksis seperti dulu.

Saat ini pihak Oppo yang selalu memberikan produk baru di setiap negara, tidak hanya Indonesia saja tapi juga di Eropa yaitu Oppo RX17 Neo. Produk ini baru saja dirilis November 2018 yang akan bersaing di dunia elektronik di Eropa sana. Apakah anda penasaran dengan spesifikasi dan harga Oppo RX17 Neo?

Inilah Spesifikasi Oppo RX17 Neo

Setiap smartphone memiliki standar untuk koneksi yang dimiliki ponsel Oppo RX17 Neo terdapat kelengkapan koneksi yang terdiri 2G GSM/CDMA, 3G HSDPA dan 4G LTE. Untuk kecepatan 4G sendiri terdapat LTE-A 2CA Cat12 600/150 mbps yang lebih optimal dan semakin cepat prosesnya.

Oppo RX17 Neo
Image : GSMArena

Dimensi yang sudah diterapkan dalam Oppo RX17 Neo memiliki ukuran 158.3 x 75.5 x 7.4 mm serta bobot 156 gram yang lebih optimal. Sedangkan untuk slot SIM yang memiliki Dual SIM berukuran Nano lebih kecil dibandingkan Mini dan Micro SIM.

Baca Juga : Bosen dengan stiker WhatsApp? bikin sendiri aja

Sedangkan untuk type layar telah menerapkan Super AMOLED dengan layar sentuh penuh dan memberikan 16 juta warna untuk kejernihan yang cukup maksimal. Ukuran layar pada smartphone ini menerapkan 6.41 inchi serta menerapkan resolusi 1080 x 2340 pixel dan menggunakan rasio 19.5:9.

Smartphone ini bisa dijuluki dengan smartphone layar full display. Pada Sistem operasi Oppo RX17 Neo sudah menggunakan Android v8.1 Oreo serta menerapkan chipset Qualcomm SDM660 Snapdragon 660 yang lebih optimal. Pada prosesor terdapat kecepatan maksimal Octa Core 4×2.0 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260, tidak hanya itu saja juga menerapkan GPU Adreno 512.

Memori

Media penyimpanan pada smartphone ini cukup lengkap yang terdiri dari memori eksternal untuk tambahan penyimpanan menerapkan kapasitas maksimal MicroSD 256GB. Sedangkan untuk memori internal telah menerapkan kapasitas 128GB, 4GB RAM yang cukup besar dan lebih optimal untuk kinerja ponsel.

Keunggulan yang dimiliki ponsel Oppo terbaru yang diperuntukkan di Negara Eropa ini memiliki dual kamera utama beresolusi 16MP+2MP. Fitur kamera juga cukup lengkap yang terdapat LED Flash, HDR, panorama dan video beresolusi 2160p@30fps, 1080p@30fps. Nah, ponsel ini juga dijuluki dengan smartphone selfie expert, dimana ponsel menerapkan kamera selfie yang menerapkan resolusi 25MP serta fitur HDR dan video 1080p@30fps.

Baca Juga : Fitur Baru Facebook Stories Terbaru Bisa Unggah Suara

Kapasiotas baterai pada smartphone Oppo ini menggunakan kapasitas cukup besar yang terdapat tipe Non-removable Li-Ion 3600 mAh. Selain itu juga menerapkan fitur keamanan yang terdapat fingerprint under display. Tidak ketinggalan dengan menerapkan accelerometer, proximity dan compass memiliki fungsi yang berbeda.

Fitur Lain

Pengiriman pesan menggunakan ponsel ini menerapkan dukungan SMS, MMS, Email, Push Email dan IM. Sedangkan fitur pendukung menggunakan kelengkapan yang terdiri Sound Vibration, MP3, WAV ringtones, Loudspeaker, 3.5mm jack, Active noise cancellation with dedicated mic yang lebih sempurna.

Tidak hanya itu sajadalam ponsel ini juga dilengkapi dengan WIFI untuk koneksi tambahan. Bluetooth digunakan untuk share data, file, gambar, foto, video dan lain sebagainya. Sedangkan GPS bisa anda gunakan untuk melacak daerah yang ingin anda kunjungi dan MicroUSB serta USB On The Go digunakan untuk transfer data dari ponsel ke laptop atau dari ponsel ke flashdisk.

Harga Oppo RX17 Neo

Setiap smartphone memiliki standar harga jual yang berbeda, untuk harga Oppo RX17 Neo dibanderol sekitar 350 EUR atau setara Rp 4-5 jutaan kalau di Indonesia. Ponsel ini ada dua warna yaitu Biru dan Merah yang memiliki tingkat elegan lebih sempurna. Itulah beberapa informasi tentang spesifikasi Oppo RX17 Neo terbaru yang akan masuk ke Eropa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *