Cara mereset HP Xiaomi sebenarnya cukup gampang, tapi jika melakukannya sembarangan dan salah bisa berakibat fata. Salah satunya akan terhenti di sistem keamanan lock mi akun dan juga lock google akun. Dimana kondisi HP Xiaomi yang terkunci baik akun MI atau akun google tidak bisa digunakan jika tidak bisa memasukkan akun sebelumnya
Jadi, jangan dulu langusng reset jika kamu tidak tau atau lupa dengan akun-akun yang terlogin di HP Xiaomi. Nah, disini aku akan berbagi tips buat kamu yang mau melakukan reset HP Xiaomi atau pengen membersihkan HP Xiaomi agar kembali normal tidak lemot
Karena memang, cara hard reset ini bisa mengatasi beberapa masalah di HP Xiaomi, misalnya HP yang mulai lemot karena banyak aplikasi, banyak file sampah dan juga bisa karena virus yang sudah banyak bersarang
Selain itu juga bisa memperbaiki HP Xiami memori internal penuh, membuka aplikasi banyak yang error
Baik, jika kamu sudah siap melakukan reset HP Xiaomi kamu, berikut ini yang harus di perhatikan
Cara mereset HP Xiaomi agar aman
Demi keamanan sebelum melakukan reset, sebaiknya kamu sudah menyiapkan kondisi baterai terisi minimal 70% dan juga lakukan backup data pribadi
Mulai dari foto, video, file lainnya yang tersimpan di HP. Misalnya kontak dan juga backup chating WhatsApp kamu
Jika sudah semua terbackup bisa melakukan reset HP Xiaomi sebagai berikut ini
Buka pengaturan, geser kebawah cari MI akun dan juga Google akun ( Gmail ) yang berada di bawahnya yaitu sincron, buka pilih google dan hapus saja, silahkan logout atau keluarkan juga di MI akun
Semua akun sudah logout, barulah bisa reset
- Buka pengaturan atau setelan
- Pilih setelan tambahan
- Lanjut ke bagian cadangkan dan setel ulang
- Pilih Kembali ke setelan pabrik
- Kemudian pilih setel ulang telepon. Nanti akan ada notifikasi atau peringatan. Tunggu sampai kluar pilihan oke dan konfirmasi saja
Proses reset HP Xiaomi akan berjalan, HP restart sendiri dan tunggu samapi kembali menyala
Cara kedua hard reset HP Xiaomi
Ada beberapa kasus yang tidak bisa di reset dengan cara diatas. Ketika kamu tekan setel ulang telepon tidak ada reaksi apa-apa
Maka, bisa dengan cara berikut ini
- Matikan HP Xiaomi sampai benar-benar mati.
- Tekan tombol volume atas dan tombol power bersamaan samapi keluar logo MI
- Lepas tombol power saja, dan tunggu sampai masuk ke menu recovery
- Pilih wipe data dengan menekan tombol volume bawah sekali, dan tekan tombol power
- Lanjut pilih wipe all data dengan menekan tombol power sekali
- Pilih confirm dan HP akan restart dan proses reset berjalan
Selesai sampai muncul laporan sukses, bisa tekan back dan reboot system atau bisa dengan menekan tombol power lama samapi HP mati dan hidupkan kembali
Baca juga: Cara kirin dan install game Free Fire Offline
Setelah mereset HP Xiaomi
Ketika kamu sudah berhasil melakukan reset, maka akan masuk ke setup atau pengaturan awal. Mulai dari memilih lokasi negara dan sampai bisa masuk ke menu home
Jika ada yang minta akun google atau mi akun, maka bisa kamu masukkan akun yang sebelumnya terlogin atau akun kamu
Masih bingung? kamu bisa liat video cara reset HP Xiaomi dibawah ini
Mudah kan, selamat mencoba dan semoga bisa memperbaiki kerusakan software di HP Xiaomi kamu ya