Skip to content

Cara hapus aplikasi di laptop windows 10, 7, dan 8

Cara hapus aplikasi di laptop windows 10, 7, dan 8

cara hapus aplikasi di laptop windows 10, windows 7 atau versi windows 8 bisa kita bahas disini. Memang setiap pengguna windows memiliki kebutuhan aplikasi yang berbeda-beda

Sehingga cukup penting untuk bisa mengetahui cara hapus aplikasi di laptop windows. Mengingat semakin banyak aplikasi terinstall tentu akan menjadi beban di laptop kamu

Menghabiskan ruang penyimpanan dan juga penggunaan RAM bisa berkurang, yang berakibat laptop lemot sering not repsonding jika memang sudah parah

Untuk itu, kamu harus tau cara hapus aplikasi di laptop windows baik aplikasi yang sudah tidak digunakan atau memnag aplikasi yang tidak sengaja terisntall

Bisa saja ada aplikasi yang tiba-tiba terinstall di laptop saat kamu konek ke internet, ini yang sering terjadi. Jika tidak kamu tangani secepatnya, bisa berakibat laptop lemot dan error

Oke, langsung saja kita bahas cara hapus aplikasi di laptop

Cara hapus aplikasi di laptop windows

Ada beberapa cara untuk menhapus aplikasi windows, baik itu windows 10, windows 7 dan windows 8. Biar lebih mudah nanti saya beri 3 cara untuk menghapus aplikasi windows

Yang pertama kita bahas cara hapus aplikasi windows 7 dulu melalui control pannel

Cara hapus aplikasi di laptop windows 7

Uninstall aplikasi di windows 7 bisa melalui control panel yang paling mudah. Dengan cara sebagai berikut ini

  • Tekan tombol start pilih control panel atau bisa dengan cara tekan logo windows di keybaord dan ketik control panel
  • Sudah masuk menu control panel, pilih uninstall yang ada di bawah menu program
  • Nanti akan muncul list aplikasi yang terintasll di laptop kamu
  • Pilih mana yang mau kamu hapus aplikasi tersebut dengan cara klik kanan pilih uninstall
  • Klik next sesuai petunjuk aplikasi tersebut hingga finish

selesai, kamu sudah berhasil menghapus aplikasi di windows 7, sedangkan untuk windows 8 dan 8.1 juga bisa dengan cara diatas

Buat kamu pengguna windows 10, bisa dengan beberapa cara dibawah ini

Hapus aplikasi windows 10 lewat menu start

Di windows 10 bisa menggunakan beberapa cara untuk menghapus aplikasi. Bisa melalui menu control pannel dan juga bisa menggunakan aplikasi manager seperti di HP android

Untuk menghapus melalui menu start bisa dengan cara sebagai berikut

  • Tekan tombol start (pojok kiri bawah)
  • Pilih setting
  • Pilih Apps yang nanti akan masuk ke menu daftar aplikasi terintall di laptop kamu
  • Pilih aplikasi yang mau dihapus, dan tekan tombol uninstall
  • Nanti proses penghapusan aplikasi di windows 10 akan berjalan. Kamu tinggal mengikuti intruksi selanjutnya sampai finish

Cara kedua bisa menggunakan menu control panel sama seperti yang ada di windows 7. Kamu tinggal tekan logo windows di keyboard

Kemudian ketik control pannel nanti akan muncul menunya tinggal klik dan masuk ke menu control panel untuk melakukan penghapusan aplikasi yang diinginkan

Baca juga: Cara mengatasi keyboard windows 10 error tidak bisa ketik di search dan sandi wifi

Selain beberapa cara diatas, kamu juga bisa menghapus aplikasi laptop atau komputer menggunakan aplikasi pihak ketiga seperti

Ccleaner, total uninstaller dan lainnya. Saya sendiri biasa menggunakan aplikasi tersebut. Misalnya menggunakan aplikasi ccleaner free vertion pun sudah cukup

Kamu bisa download langsung gratis dari situsnya, kemudian install sampai selesai. Dan silahkan buka kemudian cara hapus aplikasi laptop dengan ccleaner seperti dibawah ini

  • Buka aplikasi ccleaner
  • Pilih menu tool
  • Kemudian pilih uninstall

Silahkan pilih aplikasi yang mau di hapus, kalau sudah bisa tekan menu unistall yang ada di atas. Tunggu proses berjalan dan kamu sudah berhasil menghapus aplikasi dilaptop

Baca juga: Cara mengatasi drive C penuh windows 10

Sangat mudah kan cara hapus aplikasi di laptop, baik di windows 10, windows 7 atau windows 8 bahkan 11 nantinya juga tidak begitu jauh caranya

Dengan menghapus aplikasi di laptop ini bisa membuat laptop bekerja lebih cepat atau bisa mengurangi beban laptop saat loading

Mengingat aplikasi yang banyak bisa memerlukan ruang penyimpanan yang banyak juga

Sampai disini tutorial cara hapus aplikasi di laptop. Nanti kan tutorial selanjutnya

Setelah baca artikel ini. Jangan lupa tonton dan subscribe Youtube kami dibawah ini ya gaes

SUBSCRIBE sekarang biar nggak ketinggalan update terbaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *